lebih baik diam
09.56 | Author: salyuzone

banyak hal yang akan terangkai ketika kita mencoba diam .
salah satunya saya temukan daerah kepura-puraan .
saya lebih suka menyebutnya

zona kebohongan

panggung sandiwara

wilayah kepalsuan

atau daerah ketidakjujuran

manusia banyak yang mengambil bagian . tapi kali ini saya mencoba diam .

mereka sibuk saya diam .

si ini sibuk menjadi si itu . si itu mncoba menjdi si ini .

mereka bergerak saya diam .

memperhatikan langkah lincah mereka dengan topeng masing-masing seolah memperagakan tarian .

mereka berbicara saya diam .

mereka tersenyum tapi saling menusuk

di depan mereka berbisik tapi di belakang saling berteriak

sangat aneh . lalu saya diam .

mereka kembali tertawa padahal merasa tersakiti

ada yang balas menyakiti padahal tidak tersakiti

lalu tertawa ketika ada yang tersakiti .

lagi-lagi aneh
lalu siapa yang seharusnya tertawa
siapa yang harus tersakiti

saya diam .

kenapa saling menyakiti jika yang di perlukan hanya tertawa . kenapa tertawa padahal tersakiti .

mereka hebat berlakon di panggung sandiwara
dengan watak dan alur yang terasa sempurna .

ini menarik, kepalsuan di lombakan jadi daya tarik .
semua terbaik .
saya rasa diam lebih baik .

|
This entry was posted on 09.56 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

1 komentar:

On 7 Oktober 2019 pukul 15.13 , Miliana mengatakan...

suka deh bacanya kak makasih yah

Elever Media Indonesia